Akan Menjadi Yang Tercanggih! Ridwan Kamil: Pelabuhan Patimban Akan Menjadi Simbol Kebangkitan Dan Kejayaan Ekonomi

By
Share this...

bekasisociety.com – Pelabuhan Patimban Subang, Jawa Barat rencananya mulai November 2020 ini akan beroperasi.

Pelabuhan itu disebut akan menjadi pelabuhan yang tercanggih dan menjadi salah satu pelabuhan yang terbesar.

Hal itu diutarakan oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dalam unggahan di Instagram pribadinya, Senin (10/08/2020).

Pelabuhan Patimban (Foto: Instagram/Ridwan Kamil)

“Insya Allah Pelabuhan Patimban Subang ini sudah bisa digunakan untuk ekspor-impor dan akan menjadi pelabuhan tercanggih dan salah satu yang terbesar jika sudah full atau double capacity di 15 juta Teus,”tulis Ridwan.

“Logistical Cost ekspor dan impor tidak akan mahal lagi, sehingga produk Jawa Barat bisa sangat bersaing,”tambahnya.

Ridwan juga mengatakan pada hari minggu kemarin bersama Menteri Perhubungan meninjau progres dan rapat persiapan peresmian oleh Presiden di November 2020.

“Patimban Port dekat jalan tol Cipali dan dilewati jalur kereta api. Ia adalah bagian terpenting selain Bandara Kertajati di visi kawasan ekonomi strategis REBANA yang akan membawa jutaan lapangan kerja,”kata dia.

“Insya AllAh Pelabuhan Patimban akan menjadi simbol kebangkitan dan kejayaan ekonomi Jawa Barat dan Indonesia Aamiin,”pungkasnya. (Red)

You may also like