Komunitas Trail Adventure Gorobas Cikarang, Sandi: Uji Adrenalin Sambil Bakti Sosial

By
Share this...

BEKASI – Komunitas Trail Adventure (Gorobas) Cikarang terus menggelar even mingguan yang menginspirasi. Selain menyalurkan hobi adventure menggunakan sepeda motor menyusuri medan berat, terkadang juga sambil bakti sosial kepada anak yatim dan jompo di sepanjang perjalanan.

Peserta adventure mingguan yang ikut serta mencapai puluhan orang dari wilayah Cikarang Pusat. Start dibuka langsung oleh Ketua Gorobas Sandi Miharja atau lebih dikenal dengan Bang Sendol di Bandung Barat, Minggu (31/1/2021) kemarin.

Rute yang dilalui sekitar 50 kilometer di 3 Kecamatan. Meski trek sangat panjang dan sangat menantang tentunya menguji adrenalin para offroader. Saat start saja, para pecinta trail adventure langsung disuguhkan dengan trek melintasi bukit yang menantang. Banyak motor yang sulit melintas karena menyangkut di lumpur yang cukup dalam.

“Dalam kegiatan ini kita didampingi bang Jay Bandit untuk menyusuri semua trek, alhamdulilah dengan adanya kegiatan ini kita bisa menjalin silaturahmi dengan sesama pencinta trail adventure,” ujar Sandi.

Menyatukan kedekatan dan kebersamaan sesama pencinta Trail sandi sebagai Ketua Gorobas memang sangat aktif untuk komunitasnya.

“Untuk kedepanya gorobas mudah-mudahan akan tetap eksis dan juga bisa menginspirasi semua,” tandasnya. (Syahrul)

You may also like